Senin, 08 Agustus 2016

Atlet Angkat Besi Indonesia Sri Wahyuni Dipuji Warga Jepang

Atlet Angkat Besi Indonesia Sri Wahyuni Dipuji Warga Jepang


Atlet Angkat Besi Indonesia Sri Wahyuni Dipuji Warga Jepang
NHK
Sri Wahyuni Agustiani, atlet angkat besi wanita Indonesia seusai meraih medali Perak di Olimpiade Rio, Minggu (7/8/2016) diberikan handuk penutup oleh pelatihnya. 
Laporan Koresponden Tribunnews.com, Richard Susilo dari Tokyo
TOKYO - Sri Wahyuni, atlet wanita angkat besi Indonesia yang mendapat medali perak pertama Indonesia dengan total angkatan 192 kilogram mendapat pujian dari banyak warga Jepang, Minggu (7/8/2016).
"Itu atlet Indonesia hebat sekali ya. Atlet kita orang Jepang memang kurang beruntung, sehingga duduk di peringkat ketiga dapat medali perak," kata Amy Wanatabe, seorang olahragawan Jepang khusus kepadaTribunnews.com, Minggu (7/8/2016).
Penampilan dan kekuatan mengangkat besi Sri dianggapnya luar biasa dan memang pantas menduduki peringkat kedua dunia saat ini.
Juara ketiga atlet Jepang Hiromi Miyake, dengan total angkatan 188 kilogram. Sedangkan juara pertama atlet Thailand, Sopita Tanasan dengan total angkatan 200 kilogram.
Medali perak Sri Wahyuni, membuat Indonesia naik ke peringkat ke-11 bersama tuan rumah Brasil, Denmark, dan Italia dengan sama-sama baru memperoleh medali perak.
Korea Selatan dan Amerika Serikat memimpin perolehan medali sementara, dengan satu emas dan satu perak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar